55 Cara Merawat Kulit Agar Putih Dan Bersih Alami

Cara Merawat Kulit Agar Putih Dan Bersih Alami - coba ikuti 10 tip berikut ini:

1. Beberapa problem kulit wajah seperti iritasi disebabkan oleh penggunaan moisturizer yang tidak sesuai dengan jenis kulit. Karena itu, jika Anda memiliki:
- kulit berminyak, gunakan lotion tanpa kandungan minyak atau oil free
- kulit kering, gunakan krim yang bertekstur padat dengan kandungan yang kaya akan air  
- kulit sensitif, pilih produk tanpa kandungan wewangian (fragrance free). 

2. Pilih pelembab yang sesuai dengan jenis kulit. sebaiknya Anda mencoba produk terlebih dahulu. Hindari area kulit wajah, sapukan produk sedikit di sisi leher agar dapat ditutupi dengan rambut jika mengalami reaksi. Apabila telah melewati tes selama 3 hari, berarti Anda dapat melanjutkan produk tersebut. Apabila produk memiliki kandungan yang mudah menyebabkan iritasi seperti retinol atau alpha hydroxy acids tetap menggunakan pembersih dasar tanpa antioksidan dan tidak menyebabkan pengelupasan. 





3. Pilih tabir surya yang berfungsi untuk melindungi kulit dari paparan sinar ultra violet. Sayangnya, menurut para ahli wanita sangat jarang menggunakan tabir surya yang cukup 
sehingga kondisi kulit lebih cepat berkerut dan rawan terkena kanker kulit. Untuk itu, gunakan spf 30 setiap pagi sehabis mandi. Sementara jika banyak beraktivitas di luar ruangan, gunakan spf 45.   

4. Untuk perawatan kulit di malam hari, gunakan lotion yang memiliki kandungan retinol. Apabila kulit menjadi kemerahan, baurkan  pelembab terlebih dahulu dan aplikasikan saat kulit dalam keadaan kering.

5. Bila Anda membutuhkan serum, pilih formula hyaluronic acid (HA). Untuk mengurangi garis halus dan menjaga kulit tetap kencang, retinol menjadi kandungan yang ampuh. Sedangkan Untuk menyamarkan bintik hitam, coba serum dengan kandungan kedelai (soy).

6. Pori-pori besar muncul disebabkan karena tersumbatnya kulit mati serta minyak. Cara yang paling cepat untuk mengatasinya adalah dengan menggunakan pembersih yang mengandung 5 dan 1 persen salicylic acid.

7. Jika kulit wajah Anda berminyak, gunakan beberapa produk berikut: 
- Pelembab dengan spf. Spf menjadi kunci karena sinar matahari dapat menstimulasi produksi minyak.
- Foundation bubuk untuk membantu menyempurnakan riasan. Bila Anda terbiasa menggunakan liquid foundation, taburkan sedikit bedak pada permukaan kulit.
- Kertas minyak. Gunakan kertas dari plastik yang dapat menyerap minyakdan dapat digunakan tanpa merusak riasan.

9. Pastikan Anda memilih concealer yang mudah membaur. Pilih warna yang sesuai dengan kulit wajah Anda. Karena Warna yang lebih terang akan mengundang perhatian di sekitar mata.

10. Bintik-bintik hitam relatif muncul seiring bertambahnya usia. Untuk menyamarkannya jika: 
- kondisi masalah ringan: gunakan krim dengan kandungan retinol yang tinggi.
- kondisi masalah serius: konsultasikan dengan dokter ahli kulit untuk mendapatkan krim 
yang tepat. 


Cara Merawat Kulit Agar Putih Dan Bersih Alami

Kumpulan cara merawat kulit agar putih dan bersih alami setiap  hari - Kulit merupakan salah satu bagian tubuh yang sangat membutuhkan perhatian ekstra dan perawatan tepat dalam merawatnya, karena dengan perawatan yang tepat kulit akan terhindar dari berbagai masalah kulit, seperti kulit kering, kulit berminyak, kulit sensitif dan sebagainya. Untuk itu bagi sahabat Cantikinfo yang ingin mengetahui dan mempunyai kulit putih, bersih dan alami, silahkan lihat selengkapnya dalam artikel berikut ini.

Berikut ini adalah berbagai cara merawat kulit secara alami yang aman bagi kulit wajah dan tubuh : 

Beras Ketan

Beras ketan merupakan salah satu bahan alami yang sangat baik digunakan dalam melakukan perawatan kulit, selain mudah didapatkan, sahabat juga tidak dapat menghemat biaya yang akan dikeluarkan. Sahabat dapat mencobanya dengan cara :
Cucilah beras ketan terlebih dahulu dengan cara disiram tidak direndam dengan air, setelah itu tiriskan. Kemudian masukkan beras ketan ke dalam kantong yang terbuat dari kain satin dan kain katun. Setelah itu tumbuklah secara perlahan-lahan hingga halus dan lembut, lalu celupkan beras ketan tersebut ke dalam air hangat, dan diamkan selama beberapa menit hingga berubah menjadi air susu. Usapkan kantong yang berisi beras secara merata pada kulit sahabat dan diamkan selama 2 menit, lalu bilaslah hingga bersih.

Kentang

Kentang mempunyai manfaat sebagai pemutih sel yang rusak akibat terbakar sinar matahari dan menghilangkan kantong dibawah mata, untuk itu kentang sangat baik digunakan untuk merawat kulit wajah. Caranya adalah :
Tutupi kedua mata dengan irisan kentang dan diamkan selama15 menit, setelah itu bilaslah dengan air hangat. Lakukanlan perawatan tersebut 1 minggu 2 kali untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Pepaya

Buah pepaya selain baik digunakan untuk melancarkan pencernaan, juga bermanfaat untuk meremajakan kulit wajah. Manfaat buah pepaya yang sangat terkenal yaitu dapat mencegah kerutan pada wajah dan dapat menggangkat sel-sel kulit mati. Caranya adalah :
Cuci dan kupaslah buah pepaya yang telah ranum terlebih dahulu, setelah itu  campurkan dengan 1 sendok madu. Kemudian oleskan pada wajah secara merata dan diamkan selama 20 menit, lalu bilaslah dengan air hingga bersih. 

 Jeruk Nipis

Jeruk bermanfaat untuk mengencangkan jaringan tubuh, menggangkat  sel-sel kulit mati, memutihkan kulit dan dapat dibuat sebagai toner. Sahabat dapat mencobanya dengan cara :
Tambahkan 1 sendok teh jus jeruk nipis pada masker wajah yang sahabat gunakan. Setelah itu aduk secara perlahan hingga rata, kemudian oleskan masker yang telah ditambahi jus jeruk nipis tadi hingga merata pada daerah wajah. Diamkan selama beberapa menit dan bilaslah dengan air hangat. 

Melon

Buah melon berkhasiat untuk mendinginkan kulit yang terbakar oleh matahari, dan melon juga mengandung zat astrigent yang dapat bermanfaat sebagai tonik untuk mendinginkan wajah yang terbakar akibat sinar matahari. Sehingga buah melon sangat baik digunakan untuk merawat kulit wajah yang kering dan kusam. Caranya :
Irislah buah melon tipis-tipis, kemudian kompreskan selama 20 menit pada daerah wajah hingga merata. Setelah itu bersihkan dengan menggunakan air bersih. 

 Tomat

Tomat kaya akan vitamin C yang bermanfaat untuk memutihkan kulit. Caranya adalah :
Ambillah tomat yang berukuran besar dan parut, setelah itu tambahkan 2-3 tetes air perasan lemon dan beberapa tes air mawar, lalu aduk hingga rata. Oleskan pada wajah dengan kuas secara merata, diamkan selama 15 menit, lalu bilaslah dengan air hangat hingga bersih. Lakukanlah perawatan wajah dengan tomat setiap 1 minggu sekali.

Demikian berbagai cara merawat kulit agar putih dan bersih alami. Semoga artikel kali ini dapat bermanfaat bagi sahabat Cantikinfo dalam merawat kulit wajah dan tubuh.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 55 Cara Merawat Kulit Agar Putih Dan Bersih Alami